BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Selasa, 24 April 2012

SUMBER DAYA ALAM DAN PRINSIP EKOEFISIENSI

A. Pengertian Sumber Daya Alam
Sumber daya alam adalah semua kekayaan berupa benda mati maupun benda hidup yang berada di bumi dan dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia (Abdullah, 2007: 3). Pengertian sumber daya alam juga ditentukan oleh nilai
kemanfaatannya bagi manusia. Ekoefisiensi berasal dari kata oikos dan efisiensi, oikos berarti rumah tangga, efisiensi berarti ketepatan cara dalam menjalankan sesuatu ekoefisiensiadalah ketelah cara dalam menjalankan rumah tangga.

B. Penggolongan Sumber Daya Alam
Ada beberapa macam sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan dengan berbagai cara. Sumber daya alam tersebut dapat diklasifikasikan menurut beberapa hal (Wardiyatmoko, K; 2004: 102).
1. Berdasarkan bagian atau bentuk yang dimanfaatkan dapat dikelompokkan sebagai berikut:
a. Sumber daya alam materi yaitu bila yang dimanfaatkan adalah materi sumber daya alam tersebut.
Contoh: batu kapur dan tanah liat diolah menjadi semen sebagai bahan bangunan.
b. Sumber daya alam hayati ialah sumber daya alam yang berbentuk makhluk hidup yaitu hewan dan tumbuh-tumbuhan disebut sumber daya alam nabati dan hewan disebut sumber daya alam hewani.
c. Sumber daya alam energi bila barang yang dimanfaatkan manusia adalah energi yang terkandung dalam sumber daya alam tersebut, untuk menggerakkan kendaraan atau mesin.
d. Sumber daya alam ruang adalah ruang atau tempat yang diperlukan manusia dalam hidupnya.
Contoh: tempat tinggal, tempat bermain, ruang untuk mata pencaharian (pertanian, perikanan).
e. Sumber daya alam waktu, sulit dibayangkan karena adanya waktu terikat dengan pemanfaatan sumber daya alam lainnya. Contoh: musim kemarau sulit mendapatkan air, akibatnya mengganggu tanaman pertanian.
2. Menurut Abdullah (2007, 4) sumber daya alam berdasarkan pembentukannya dapat dikelompokkan sebagai berikut:
a. Sumber daya alam yang dapat diperbaiki adalah sumber daya alam yang jika dimanfaatkan tidak akan habis karena alam mampu mengadakan pembentukan baru dalam waktu relatif cepat, secara reproduksi atau siklus.
1) Reproduksi, terjadi pada sumber daya alam hayati karena hewan dan tumbuhan dapat berkembang biak sehingga jumlahnya selalu bertambah.
2) Siklus, terjadi pada air, udara, tanah dan energi matahari dapat diperbarui dengan proses yang melingkar membentuk siklus.
b. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang jika dimanfaatkan terus menerus akan habis, karena tidak dapat diperbaruhi. Berdasarkan daya pakai dan nilai konsumtifnya, dibedakan menjadi dua.
1) Sumber daya alam yang tidak cepat habis, karena nilai konsumtif terhadap barang itu relatif kecil. Contoh: intan, emas, batu permata.
2) Sumber daya alam yang cepat habis, karena nilai konsumtif akan barang ini relatif tinggi. Contoh: gas alam, batu bara, dan minyak bumi.
3. Menurut cara terbentuknya sumber daya alam bahan galian dibagi menjadi beberapa bahan (http://www.Taruna-Nusantara-mgl.sch.id).
a. Bahan galian magmatik
b. Bahan galian pamatit
c. Bahan galian hasil pengendapan
d. Bahan galian hasil pengayaan sekunder
e. Bahan galian hasil metamorfosis kontak
f. Bahan galian hidrotermal.
Bahan galian menurut kepentingan bagi Negara dikelompokkan dalam 3 golongan (Sugandi Dede, 2004: 103) yaitu:
a) GOLONGAN A merupakan sumber daya alam yang memiliki nilai strategis dalam bidang politik dan keamanan, seperti minyak bumi, LNG, uranium sehingga pengolahannya dilakukan oleh pemerintah.
b) GOLONGAN B merupakan sumber daya alam yang memiliki nilai Vital karena sumber daya ala mini dapat memenuhi sebagian besar kebutuhan dan kesejahteraan penduduk seperti: emas, tembaga, perak, timah dan sebagainya sehingga pengolahannya dilakukan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat.
c) GOLONGAN C merupakan sumber daya alam yang memiliki nilai kurang seperti: barang tambang kapur, pasir, batu dan sebagainya sehingga pengelolahannya dapat dilakukan penduduk.

C. Persebaran Sumber Daya Alam
Persebaran sumber daya alam di Indonesia di golongkan menjadi 2 yaitu persebaran sumber daya alam hayati dan persebaran sumber daya alam barang tambang (http://www.taruna-nusantara-mgl.sch.id).
1. Sumber daya alam hayati
Sumber daya alam hayati terdiri dari sumber daya alam hewani dan nabati.
a. Sumber daya alam nabati; Indonesia adalah Negara yang kaya akan sumber daya alamnya. Dianugerahi tanah yang subur sehingga tumbuhan dapat tumbuh dengan sempurna di wilayah Indonesia. Wilayah Flora di Indonesia meliputi hutan tropis, hutan musim, stepa dan sabana.
b. Sumber daya alam hewani, pada umumnya wilayah persebaran fauna di Indonesia dibagi 3 wilayah yaitu wilayah Indonesia bagian Barat, Indonesia bagian Tengah, Indonesia bagian Timur. Ketiganya di batasi oleh Wallace dan garis Weber. Bagian Barat lebih cenderung mengikuti ragam hewan Asia, sednagkan bagian Timur mengikuti ragam hewan Australia. Ciri-ciri kasus hewan Indonesia terdapat pada wilayah bagian Tengah.
2. Persebaran hasil tambang
a. Minyak bumi
Minyak bumi berasal dari mikroplankton yang terdapat di danau-danau, teluk-teluk, rawa-rawa, dan laut dangkal setelah mati mikroplakton berjatuhan dan mengendap di dasar laut kemudian bercampur dengan sedimen. Akibat tekanan lapisan-lapisan atas dan pengaruh panas magma dan terjadilah proses destilasi hingga menjadi minyak bumi kasar.
Daerah-daerah penghasil minyak bumi di Indonesia adalah sebagai berikut: (http://www.taruna-nusantara-mgl.sch.id).
1) Pulau jawa: Cepu, Cirebon, dan Wonokerto.
2) Pulau Sumatra: Palembang dan Jambi.
3) Pulau Kalimantan: Pulau Tarakan, pulau Bunyu, dan Kutai.
4) Pulau Irian Jaya: Sorong.
b. Gas alam
Gas alam merupakan campuran beberpa hidrokarbon dengan kadar karbon kecil yang digunakan sebagai bahan baker. Ada dua macam gas alam cair yang diperdagangkan yaitu LNG (Liquified Natural Gas) dan LPG (Liquified Petroleum Gas).
c. Batu bara
Batu bara terbentuk dari tumbuhan yang tertimbun hingga berada dalam lapisan batu-batuan sediman yang lain. Proses pembentukan batu bara disebut inkolent yang terbagi menjadi dua yaitu proses biokimia dan proses metamorfosis. Daerah tambang batu bara di Indonesia adalah sebagai berikut:
1) Ombilin: dekat Sawahlunto (Sumatra Barat)
2) Bukit asam: dekat Tanjung Enin (Palembang)
3) Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan (pulau laut/sebuku)
4) Jambi, Riau, Aceh, dan Papua.
d. Sumber daya logam atau bahan galian digolongkan ke dalam 4 macam (Abdullah, 2007: 7) yaitu:
1) Timah, daerah penghasil timah di Indonesia adalah pulau Bangka dan Belitung.
2) Tembaga terdapat di Tirtomogo, Wonogiri.
3) Bauskit terdapat di Pulau Bintan dan Pulau Kayan (Riau)
4) Nikel, daerah penghasil Nikel adalah Pomala (Sulaweai Tenggara)
e. Sumber daya alam non logam atau bahan galian bijih digolongkan ke dalam 7 macam (Abdullah, 2007: 8) yaitu:
1) Gamping, daerah penghasil gamping adalah Pegunungan Seribu
2) Batu pualam, daerah penghasil batu pualam adalah Trenggalek, Jawa Timur.
3) Belerang, daerah penghasil belerang adalah Garut (pegunungan telaga Bodas)
4) Fosfat, daerah penghasil fosfat adalah Cirebon.
5) Pasir Kuarsa, daerah penghasil pasir kuarsa adalah Banda Aceh
6) Mangan, daerah penghasil mangan adalah Kliripan (Yogyakarta).
7) Kaolin, daerah penghasil kaolin adalah disekitar Pegunungan Sumatra.
f. Hasil tambang lain yang ada di Indonesia ada 3 jenis (Abdullah, 2007: 8) yaitu:
1) Asbes, daerah penghasil asbes adalah Halmahera, Maluku, diolah di Gresik.
2) Grafit daerah penghasil grafit adalah Payakumbuh dan sekitar Danau Singkarak.
3) Platina (masputih) daerah penghasil platina (mas putih) di pegunungan Verbeek Kalimantan.

Kamis, 05 April 2012

PUISI

Tragis, Aparat Keparat

Kawan darah kita sama
darah yang menagalir dalam tubuh kita merah
semuanya sama
mengerikan jika jika darah saudara-saudara kita diteteskan
oleh bandit-bandit keparat aparat negeri ini

Hari ini, kawan
hari yang mengerikan
hari yang mencengangkan
hari pembantaian sauadara-saudara kita
para petani di Bima mati ditusut,
ditembaki oleh aparat koparat tak bertanggung jawab

Darah meraka mengaliri negeri ini
mengaliri jiwa kita
kita merasakan kejahatan ini
kejahatan tragis
tragedi kemanusiaan
pembantaian
kebiadaban aparat negeri ini mengerikan

Aparat tak berperi kemanusiaan
membantai saudaranya sendiri
membunuh layaknya kanibal
membunuh tanpa dasar kemanusiaan

ini harus dihentikan kawan
kita harus melawan
menyuarakan, menyerukan kebejatan mereka
hancurkan, laknat dan kutuk mereka yang bejat itu

jangan biarkan kebiadaban di negeri ini
mengalirkan darah-darah Petani
mengambil senyum manis para ibu!
karena kehilangan suaminya
jangan biarkan lagi anak-anak di negeri ini
kehilangan jiwanya!
karena bapak-bapak mereka di bantai

jangan biarkan kebiadaban menguasai negeri ini kawan
jangan biarkan koparat itu bercokol di negeri ini

Kawan,
Lawan, lawan dan lawan

(sadis dan kejam)

Jakarta, 24 Desember 2011
Bahtiar Ali Rambangeng

Gemini >< aries

GEMINI & ARIES:
Ini salah satu pasangan yang cocok. Kamu berdua memiliki energi yang tinggi, haus akan petualangan dan spontanitas. Berhasrat, pasangan ini dapat berjalan. :D


KARAKTERISTIK LAKI-LAKI GEMINI
Ketika bicara mengenai cinta kamu selalu menghindar, kamu tidak tahan dengan jadwal atau rutinitas di setiap aspek kehidupan. Kamu menolak untuk membuat komitmen. Kamu selalu mencoba untuk menjalani hidup ini sebaik mungkin. Kamu pandai, suka berkomunikasi dan secara ekstrim berpengetahuan tinggi. Kamu pembicara yang secara lembut dapat meyakinkan dan biasanya menangkap semua pasangan melalui komunikasi. Jiwa muda alami kamu sangat disukai banyak wanita. Pendekatan kamu yang menyenangkan, hasrat kamu terhadap pesta dan hiburan dan pencarian pengalaman terhadap sesuatu yang baru dan berbeda makin menambah daya tarik kamu. Kamu memiliki keingintahuan terhadap wanita dan akan mengejar seseorang meskipun banyak tantangan. Kekuatan kamu untuk menjaga hubungan tentunya sangat buruk. Kamu mudah putus dan akan dengan cepat mencari pengganti lain yang menarik jika kamu bosan.
Gemini adalah seorang pemikir dan cerewet, memiliki kekayaan intelektual yang mengagumkan, dan selalu memberikan pendapat dengan melihat kedua sisi. Aries suka terjun ke segala sesuatu yang baru, sedangkan Gemini pastinya mendukung keputusan yang diambil Aries. Kalau Gemini memiliki sifat berbelit-belit maka Aries adalah orang yang suka berterus terang dan kedua sifat itu adalah kombinasi yang hebat.

              Ketika Aries dan Gemini menjalin hubungan asmara, keduanya akan menyatu baik secara fisik maupun intelektual. Kedua zodiak ini sangat menyukai kegiatan yang berhubungan dengan fisik dan selalu optimis dalam menghadapi segala hal. Keduanya mampu menjalin komunikasi dan saling pengertian yang lebih antara satu dengan yang lainnya. Aries memiliki sifat independen, selalu memberikan inspirasi bagi Gemini yang sangat menghargai arti kebebasan. Jika Gemini merasa bahwa Aries selalu mengontrol dirinya atau jika Aries melihat Gemini yang suka merayu, maka dengan permasalahan tersebut akan selesai dengan pembicaraan damai. Keduanya bisa saling menyeimbangkan satu sama lain. Keduanya bisa menemukan hal-hal baru yang belum pernah mereka bayangkan sebelumnya. Keduanya memiliki energi dan pencapaian yang luar biasa.
  • Aries bernaung di Planet Mars, sedangkan Gemini di Planet Merkurius. Kedua planet ini merepresentasikan semangat dan komunikasi. Karena mereka memiliki perbedaan dalam pendekatan terhadap suatu masalah, Aries dan Gemini adalah tandem yang baik. Perdebatan biasa terjadi pada pasangan ini. Aries harus mengerti bahwa Gemini suka dengan pendapat yang baik dan tidak memihak.
    Aries memiliki simbol Api dan Gemini adalah Udara. Udara selalu membantu api menjadi lebih besar dan keduanya adalah kombinasi yang hebat. Gemini membantu Aries menyadari bahwa dirinya memiliki potensi cukup besar. Gemini selalu mempunyai energi yang cukup untuk mengimbangi gesitnya Aries dan ide-idenya yang liar. Kombinasi antara kesungguhan, semangat, dan intelektual yang tinggi membuat segalanya menjadi tidak mustahil bagi keduanya.
    Aries memilki lambang kardinal dan Gemini memiliki simbol yang berubah-ubah. Aries selalu memulai hal-hal baru, suka berpetualang, dan gemar berolahraga, sedangkan Gemini menyenangi segala hal selama mereka tidak melakukannya dengan terpaksa. Aries sangat suka dengan kemenangan, sedangkan Gemini sangat gembira berada di belakang Aries dan mendukungnya.
    Apa aspek terbaik dari hubungan Aries-Gemini? Mereka melakukan segala sesuatu secara bersama dan menjadi sebuah tim yang utuh.

    Dalam masa krisis, Cewek aries dapat menaruh pemikiriannya untuk memecahkan masalah dengan lebih baik jika dibandingkan dengan zodiak lainnya. Begitu ia bermaksud melakukan sesuatu, tidak akan ada yang dapat menghentikannya. Wanita dalam zodiak ini sangat berbeda dengan wanita lainnya.
     Terkadang Cewek aries sangat berhati-hati dalam memilih cowok teman bergaul. Ia berpikir seakan-aakan dia memiliki CPU utama di kepalanya, dan ia dapat mengingat semua hal sejak dari masa kecilnya. Ketika ia menghadapi masalah, ia akan mengatasinya, dan akan memecahkannya dengan baik, dan bersamaan dengan itu pula menunjukkan kepada orang bahwa ia memiliki kemampuan.